Tuesday, June 28, 2016

Memasang Custom Recovery (TWRP) di Redmi 1S

Haii..., bulan Ramadhan sudah memasuki 10 hari terakhir. Mari kita rajin berbagi buat sesama. Kali ini saya akan membagi trik dan langkah untuk proses instalasi custom recovery untuk Redmi 1 S. Perlu diketahui, Biasanya setiap smartphone memiliki recovery bawaan atau dikenal dengan stock recovery. Beberapa orang yang suka oprek akan merasa kesulitan dengan stock recovery. Berikut adalah beberapa custom recovery yaitu:
Tampilan Stock recovery Redmi 1S
Tampilan Stock recovery Redmi 1S
  1. TWRP, sebuah proyek open source yang dikembangkan oleh komunitas.
  2. CWM Recovery, custom recovery yang diperkenalkan dan dibuat oleh Koushik "Koush" Dutta.
  3. PhilZ Touch Recovery, (sudah tidak dikembangkan).
Untuk pembahasan kali ini, seperti yang tertera pada judul, yaitu menginstal custom recovery (TWRP) di Redmi 1S. Saya akan membagi cara instalasi dengan 2 cara yaitu melalui fastboot dan twrp manager. Kita mulai saja prosesnya

Instalasi custom recovery dengan TWRP Manager.
  • Pastikan Redmi 1S anda sudah dalam kondisi root. Jika belum silahkan ikuti proses pada halaman ini
  • Jika sudah root, download aplikasi TWRP Manager berikut ini dari sini.
  • Buka aplikasi nya, kemudian pilih devicenya Redmi 1S. Setelah itu pilih versi TWRP nya. Saya menggunakan TWRP 3.0.2-0. 
    Pilihan tipe handphone
    Pilihan tipe handphone
  • Setelah itu pilih install kemudian restart. Setelah menyala lagi, untuk cek recovery masuk ke menu setting >> About Phone >>System Update >>tekan Option, pilih reboot to recovery. 
    Reboot to recovery
    Reboot to recovery
  • Jika berhasil maka akan muncul recovery seperti berikut. 
    Twrp terpasang
    Twrp terpasang
Instalasi dengan Metode Fastboot (Membutuhkan Laptop/PC)
  • Masuk Mode Fastboot dengan menekan kombinasi tombol Volume down dan Power dari kondisi Handphone anda mati.
  • Download Fastboot tools dari link berikut.
  • Download TWRP dari sini
  • Pastikan Komputer anda sudah terinstal driver Redmi 1S.
  • Ekstrak Fastboot Tools yang sudah di download menggunakan software ekstraktor seperti 7Zip, Winzip dll.
  • Masukkan TWRP dalam satu folder dengan Fastboot Tools supaya lebih mudah.
  • Masuk ke command Prompt mode administrator(Windows 7 ke atas) dengan menekan Shift pada keyboard dan klik kanan folder fastboot tools tadi. 
    mode admin command promt
    Mode Administrator 
  • Ketikkan perintah dengan format fastboot flash recovery namafile.img kemudian tekan enter. 
    perintah fastboot
    perintah fastboot
  • proses akan berlangsung beberapa saat. kemudian restart handphone anda dengan mengetik fastboot reboot. 
  • Setelah itu pilih install kemudian restart. Setelah menyala lagi, untuk cek recovery masuk ke menu setting >> About Phone >>System Update >>tekan Option, pilih reboot to recovery.
  • Jika berhasil maka akan muncul recovery seperti berikut. 
    Twrp terpasang
    Twrp terpasang
Note : Proses ini berhasil dilakukan di Handphone saya. penulis tidak bertanggung jawab atas kerusakan atau kehilangan data atas kegagalan proses ini. DWYOR

Friday, June 24, 2016

Xiaomi Mi Qicycle, Foldable Electric Smart Cycle Buatan Xiaomi Inc.

Hi Guys, Apa kabar hari ini? Masih lancar kan puasa Ramadhannya? Dalam momen Ramadhan ini, artikel ini akan membahas produk baru lho. sesuai judul, Xiaomi Mi Qicycle, Foldable Electric Smart Cycle. Xiaomi, ya mungkin namanya belum setenar produsen elektronik yang sudah melegenda. Namun akhir- akhir ini produsen elektronik maupun peralatan lainnya ini cukup dikenal di masyarakat, terlebih dengan produk smartphonnya yang relatif terjangkau.
Mi Qicycle
Mi Qicycle

Kali ini pada tanggal 23 Juni 2016 waktu Beijing, Xiaomi memperkenalkan produk barunya yang merekan sebut dengan nama Mi Qicycle. Apakah yang istimewa dari produk ini? Tentu saja ini menjadi produk yang istimewa menurut saya karena ini adalah merupakan terobosan baru dalam dunia sepeda. Mi Qicycle adalah sebuat sepeda listrik yang bisa dilipat. Tentu saja ada tambahan fitur yang membuat pengendaranya lebih nyaman. Dengan berat yang hanya 14.5 kg saja, tentu ini akan menjadi nilai tambah bagi anda yang suka travelling dengan sepeda.

Lantas, apa saja fitur sepeda ini? berikut spesifikasi yang dapat di temui pada Mi Qicycle:

  1. IDbike Torque Measurement Method (IMM), yaitu sebuah sensor cerdas yang mampu mengukur torsi kita serta menyesuaikan daya sesuai dengan kayuhan sepeda kita. 
    IMM
    IMM
  2. Memiliki aplikasi monitoring yang terhubung dengan smartphone. Informasi tersebut antara lain status sepeda kita, navigasi GPS, serta statistik berkendara lainnya. 
    Dilengkapi dengan aplikasi di smartphone
    Dilengkapi dengan aplikasi di smartphone
  3. Menggunakan batterai Panasonic 18650 litihium ion 20 x 2900 mAh yang dilengkapi teknologi Baterray Management System(BMS) yang dapat digunakan bersepeda sejauh 45 km dalam sekali charge.
  4. Dilengkapi dengan Shimano 3-Speed gear hub. 
    Shimano Nexus 3-speed
    Shimano Nexus 3-speed
  5. Bisa dilipat dan berat kurang lebih 14.5 kg. 
    Dapat dilipat
    Dapat dilipat
  6. dapat memberikan informasi mengenai kecepatan, jarak, daya, dan jumlah kalori yang digunakan. 
    Real time informasi
    Real time informasi
  7. Harga kisaran 2.999 Yuan atau setara dengan Rp 5.997.133,66. Wow hampir 6 juta rupiah.



sumber:en.miui.com

Friday, June 17, 2016

Cara Root Xiaomi Redmi 1 S WCDMA ROM MIUI 7.3.1.0(KHCMIDD) Global Version

Hai....., Lama tidak menulis artikel, kali ini saya akan membagikan tips cara root smartphone Android lainnya. Tentu saja smartphone jenis ini sudah cukup lama beredar, tetapi update ROM MIUI nya cukup sering. Sesuai judul artikel ini, saya ingin membagi tips dan pengalaman saya tentang Cara Root Xiaomi Redmi 1 S WCDMA ROM MIUI 7.3.1.0(KHCMIDD) Global Version.
MIUI 7.3.1.0 Redmi 1S WCDMA Global Stable yo-sinau.com
MIUI 7.3.1.0 Redmi 1S WCDMA Global Stable

Sebelumnya, saya masih bertahan di ROM MIUI 7.2 Global karena saya sedang sibuk dan malas oprek android. Secara tidak sengaja, saya cuma download update ROM officialnya saja. Saya selalu mengabaikan opsi untuk reboot setelah download update rom. Entah sengaja atau tidak, ROM di Xiaomi Redmi 1S saya terupdate dengan sendirinya. Otomatis, root, konfigurasi Xposed Framework, dan custom recovery TWRP menjadi hilang.

Mau tidak mau, saya coba root ulang dengan berbagai cara. mulai dari install flashable zip root, flashable zip twrp, bahkan melalui install twrp dengan fastboot. Semuanya nihil, tidak ada yang berhasil. Setelah googling sana-sini, akhirnya nemu flasable zip untuk binary root nya. Akhirnya saya coba dengan menggunakan updater di MIUI 7.3. Berikut langkah-langkahnya
  1. Download flashable root zip dari link berikut atau mirror
  2. Setelah di simpan, masuk ke menu updater di Setting >> About Phone >> System update >> Choose update package. 
    Menu Updater Miui 7 yo-sinau.com
    Menu Updater Miui 7
  3. Cari file zip yang telah didownload dari link di atas, otomatis handphone akan reboot dengan sendirinya.
  4. setelah sukses, silahkan install aplikasi superSU dari Google Playstore. buka dan pilih install binary dengan metode normal.
  5. Reboot Handphone.
  6. Download Root Checker dari Google Plystore, kemudian cek status rootnya.
  7. Jika proses rooting sukses, maka tampilan Root Checker akan seperti berikut. 
    Root Checker menyatakan bahwa rooting sukses yo-sinau.com
    Root Checker menyatakan bahwa rooting sukses
  8. Xposed dan modulnya jalan sesuai semula. 
    Xposed dan modulnya yo-sinau.com
    Xposed dan modulnya
sumber:en.miui.com dan beberapa sumber lainnya

Thursday, May 26, 2016

Xiaomi Umumkan Drone Pertamanya

Tanggal 25 Mei 2016 merupakan hari yang ditunggu banyak orang di hampir seluruh belahan dunia. Ada apakah di hari itu? Ya, tepat tanggal 25 Mei 2016 waktu Beijing, Xiaomi mengumumkan peluncuran produk baru mereka. Mi Drone.

Apakah yang unik dari drone buatan Xiaomi ini? Apakah fitur unggulannya? Mampukah merekam video dengan resolusi 4K?
Mi Drone
Mi Drone

Tentu saja jawabnya bervariasi. Bagi anda yang telah menggeluti dunia pesawat tanpa awak multicopter, anda dapat memberikan pendapat anda masing masing. Berikut adalah spesifikasi Mi Drone.

  • Menggunakan sistem 4 baling-baling yang memiliki pelindung yang bisa dicopot.
  • Diklaim mampu terbang selama 27 menit tanpa henti dengan batterai yang dimiliki yaitu sebesar 17.4 Volt 5100mAh.
  • 12,4 MP Kamera, dengan Sony sensor dan processor Ambarella.
  • Memiliki lensa wide 104 derajat dan mampu merekam video dengan resolusi 1080 FHD sampai resolusi 4K.
  • Kamera dilengkapi dengan 3-axis gimbal yang mampu menahan 2000 getaran per detik.
  • Desain yang relatif ringan.
  •  Dilengkapi GPS+GLONASS untuk posisi yang presisi.
  • Memiliki fitur autopilot.
  • Memiliki kemampuan mendeteksi batre yang lemah, sehingga mampu kembali ke tempat semula saat batre lemah.
Berikut adalah contoh dari hasil capture yang dihasilkan oleh Mi Drone.
Contoh Hasil Capture Mi Drone
Contoh hasil Capture Mi Drone

Contoh Hasil Capture Mi Drone
Contoh Hasil Capture Mi Drone
Berikut Hasil Video Xiaomi Mi Drone


sumber: en.miui.com

Wednesday, March 23, 2016

Mencetak Nomor Tiket Otomatis pada Corel Draw

Pernahkan anda memperhatikan penomoran pada tiket bioskop, karcis parkir dan lainnya? Bagaimanakah nomor tersebut dicetak? Apakah nomor tersebut diketik satu satu, atau bahkan dicap menggunakan mesin numerator secara manual? Lantas bagaimanakah jika jumlahnya sangat banyak?

Tenang... Kali ini saya mau membagikan tips tentang mencetak nomor urut tersebut.
contoh cetakan nomor identitas produk yo-sinau.com
contoh cetakan no urut identitas produk
Mencetak nomor tiket otomatis pada Corel Draw kali ini kita mulai dengan langkah sebagai berikut
  1. Siapkan data nomor tiket yang akan dicetak ke tiket ke dalam format csv. Untuk membuat nomor urut menggunakan excel dapat anda baca pada artikel ini sedangkan untuk menambah jumlah karakter tertentu di depannya bisa anda baca di artikel ini.
  2. Siapkan template atau desain pada corel anda. Persiapkan area yang akan diberi nomor urut yang dimaksud. 
    contoh desain tiket yo-sinau.com
    contoh desain tiket

  3. Buat Print Merge dengan cara klik kiri File >> Print Merge >> Create Print Merge. 
    membuat print merge yo-sinau.com
    membuat print merge
  4. Buat data ODBC yang telah disiapkan tadi pada proses ini. Klik Next. 
    wizard odbc yo-sinau.com
    wizard pemilihan data ODBC
  5. Pilih file di mana kita simpan tadi(format csv). 
    wizard import data yo-sinau.com
    wizard import file data
    Cari file Csv yang kita buat sebelumnya. 
    lokasi csv yo-sinau.com
    lokasi csv
    File yang terbaca akan menampilkan header kolom pada file yang kita buat. Pada contoh ini saya membuat header kolom dengan nama "a". 
    field name header yo-sinau.com
    field name header
    Tekan next sehingga data yang tampil sebagai berikut. Pilih opsi All record untuk tampilkan semua data. Sedangkan single record untuk menampilkan hanya satu baris data saja. 
    opsi tampilan data yo-sinau.com
    opsi tampilan data
  6. Atur posisi nomor urut yang akan ditampilkan sesuai dengan keinginan kita. 
    pengaturan posisi dan persiapan eksekusi print merge yo-sinau.com
    pengaturan posisi dan persiapan eksekusi print merge
    Klik File>>Print Merge>>Perform Print Merge. Cek Layout dengan menekan tombol preview. Jika proses yang dilakukan benar seharusnya akan menampilkan data seperti yang kita buat sebelumnya. 
    preview tiket yang kita buat yo-sinau.com
    preview tiket yang kita buat
    Cek record selanjutnya apakah datanya juga sudah tampil. 
    data record selanjutnya yo-sinau.com
    data record selanjutnya
Demikian pembahasan trik mengenai pembuatan nomor tiket otomatis pada corel draw. Semoga share saya kali ini bisa menjadi referensi bagi teman-teman yang akan mengadakan event yang tidak terlalu besar, sehingga tiket bisa dicetak sendiri. 


Artikel terkait

Thursday, March 3, 2016

Mengubah Alamat Blog ke Alamat Domain Kita

Memiliki nama domain pribadi bagi saya adalah hal yang membahagiakan. Apalagi domain kita adalah Top Level Domain dengan trafik yang lumayan tinggi. Lalu, bagaimanakah agar alamat  blog yang kita miliki bisa dialihkan menjadi alamat domain kita?

Misalnya, alamat blog kita adalah sinaukuliah.blogspot.com dan akan dialihkan menjadi www.yo-sinau.com. Bagaimanakah cara mengubahnya? berikut langkah langkahnya. Pada artikel kali ini, alamat blog saya menggunakan blogspot. 

  1. Order domain yang kita inginkan pada penyedia/registrar domain terpercaya. JANGAN terpengaruh dengan penawaran yang harganya diluar harga wajar.
  2. Pastikan alamat blog kita juga sudah aktif.
  3. Masuk ke portal pengguna yang disediakan oleh registrar domain. Cari menu yang mengisyaratkan setting DNS. Pada penyedia domain www.yo-sinau.com menu ini terletak pada Mydomains >> yo-sinau.com >> Managed DNS
  4. Silahkan atur dengan klik add new record maka akan tampil seperti berikut. 

    isian record CNAME/ A-records
    pilihan CNAME
  5. Disarankan memasukkan CNAME dan A-records. Untuk CNAME isikan seperti contoh berikut. 
    contoh isian CNAME
    contoh isian CNAME
  6. A-records berfungsi jika pengunjung mengetik alamat web kita tanpa "www" alamat web kita tetap bisa diakses. Jika A-records tidak diisi, maka ketika akses web kita tanpa "www" browser akan menampilkan alamat web tidak ditemukan. Untuk Blogspot, isikan IP berikut pada 4 record. 
    ip isian blogspot
    IP untuk isian A-records blogspot
  7. Masuk ke setelan blogger pilih Setelan >> Dasar >> Penerbitan. isikan domain kita di menu ini. 
    setelan pengalihan domain pada blogger
    Pilihan setting domain pribadi pada blogger
  8. Silahkan tunggu 1 sampai 2 hari untuk proses update seluruh setting DNS. 
  9. Proses selesai

Friday, February 26, 2016

Membedah Jeroan Xiaomi MI5

Setelah pada artikel sebelumnya tentang rencana peluncuran MI5 oleh Xiaomi pada tanggal 24 Februari 2016, kali ini kita akan membahas tentang komponen yang terdapat dalam smartphone Android fenomenal ini.

Tak lama setelah peluncurannya, kini saatnya membagi informasi tentang komponen yang dipakai di dalamnya. Xiaomi MI5 yang dibongkar saat ini adalah MI5 versi paling tertinggi. Perlu diketahui, MI5 dikabarkan memiliki 3 varian, yaitu versi 128 GB dengan RAM 4 GB, versi 64 GB RAM 3 GB, dan versi 32 GB RAM 3 GB.

Simak ulasan tentang komponen MI5 berikut ini.


  • Pada unit yang dicoba kali ini, MI5 tidak menyediakan slot MicroSD. MI5 Mendukung dual sim card dengan jaringan 4G+ (LTE A). 
    yo-sinau.com
  • Backcover tidak dapat dilepas pasang (nonremoveable). Kita membutuhkan cup penyedot untuk melepaskan back covernya. 
  • Ketika membuka backcover, kita akan menemukan beberapa sekrup. Salah satu sekrup tersebut dilabeli stiker yang menjadi segelnya. Merusak segel sama dengan menghanguskan garansi. 
  • Pada unit MI5 terdapat 3 bagian layout. Bagian atas dan bawah batterai dapat dilepas langsung ketika baut penguncinya telah dilepas semua. MI5 ini mendukung NFC seperti keterangan pada gambar. 
  • Seperti yang telah disebutkan dalam speknya, batterai MI5 hadir dengan kapasitas 3000MAh Lithium Ion Polymer. Kita dapat menggantinya tanpa menemui kendala yang berarti. perlu diingat, mengganti batterai menghanguskan garansi. 
  • PCB pada bagian atas batterai dilengkapi dengan bingkai logam. Pada chipsetnya dilapisi thermal grease(semacam pasta untuk processor), tetapi tidak nampak ada komponen lain sebagai pendinginnya(heatsink) untuk mengurangi panasnya. Kemungkinan Qualcomm sudah menemukan formula untuk mengurangi panas pada chipset produksi mereka. Sehingga chip yang dipakai pada MI5 ini sudah tidak membutuhkan heatsink tambahan. 
  • Kamera Utama yang disematkan di MI5 kali ini memiliki besaran pixel sebesar 16 MP dengan sensor Sony IMX298 dilengkapi dengan teknologi 4 Axis Image Stabilization dan 4 Mega Pixel dengan sensor Ultrapixel sebagai kamera depan. 
  • Port USB yang dipakai adalah Port USB tipe C. 
  • Ke depannya, MI5 dikabarkan akan menggunakan tombol home sekaligus sebagai sensor finger scan. tetapi pada unit kali ini tidak ditemukan sensor yang dipakai. Sensor Synaptics yang ada dimungkinkan bukan sensor fingerprint, melainkan sensor touchscreennya. 
  • 128 GB Flash memori yang digunakan sudah mendukung standar UFS 2.0 yang lebih cepat serta lebih efisien dibanding dengan eMMC 5.0. 
sumber:gizmochina.com